30 Juli 2022

RMA Sumbar Jagokan Sandiaga Uno Dampingi Airlangga Pilpres 2024



PADANG, (GemaMedianet.com| Dukungan terhadap Sandiaga Uno muncul dari  Relawan Muda Airlangga Sumatera Barat (RMA Sumvar). Mereka menjagokan Sandiaga Uno sebagai pendamping Airlangga Hartarto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Koordinator Wilayah RMA Sumbar, Boni Halim hari ini mengemukakan kepada media bahwa Sandiaga Uno merupakan salah satu tokoh muda Indonesia yang pantas mendampingi Airlangga, karena nama Sandiaga banyak disukai oleh emak-emak di seluruh Indonesia.

"Papa online, alias Sandiaga Uno tokoh muda Indonesia yang disukai emak-emak. Power of emak-emak merupakan kekuatan dari Sandiaga Uno," ujar Boni pengusaha muda bidang UMKM.

Sandiaga Uno sendiri adalah seorang pengusaha, juga adalah politisi dengan pengamalan panjang di pemerintahan pernah menjadi Wakil Gubernur DKI saat mendampingi Anies Baswedan dan juga pernah menjadi Calon Wakil Presiden pada Pilpres 2024 mendampingi Prabowo Subianto.

"Sandiaga Uno masih muda, namun punya pengalaman yang panjang  baik sebagai pengusaha, politisi dan pernah menjadi calon Wakil Presiden, itu modal kuat untuk Pilpres 2024," jelasnya.

Boni Halim menyatakan, hal ini perlu diketahui oleh publik sekaligus sebagai upaya dari proses penjaringan nama-nama pendamping Airlangga Hartarto oleh Relawan Muda Airlangga dalam Konsolidasi Nasional RMA bulan Agustus mendatang.

"Aspirasi kami untuk dibawa ke Konsolidasi Nasional RMA yaitu Sandiaga Uno tokoh muda paling pas mendampingi Airlangga Hartarto di Pilpres 2024," tutup Boni.

Firman Mulyadi Koordonator Nasional RMA pada kesempatan yang sama menyampaikan, bahwa ini upaya relawan-relawan Airlangga Hartarto memadu padankan tokoh-tokoh politik populer yang mempunyai kapasitas mumpuni untuk mendampingi Airlangga di Pilpres 2024.

"Aspirasi dari daerah ini berupa nama-nama pendamping Airlangga Hartarto sebagai langkah relawan tersendiri tanpa bermaksud melangkahi atau mendahului keputusan Partai ataupun kesepakatan dalam Koalisi yang sudah terbentuk," jelas Firman Mulyadi. (pr)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan