20 Mei 2024

Trauma Healing di Candung Agam, Polisi Hadir Bantu Dukungan Psiko Sosial




AGAM, (GemaMedianet.com) Tim Trauma Healing dari Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri bersama Bagian Psikologi (Bagpsi) Biro SDM Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) kembali menggelar kegiatan trauma healing kepada warga terdampak bencana banjir lahar dingin. 

Kali ini, dibawah pimpinan Psikolog Utama TK II, Brigjen Pol Dra. Desy Andriani melaksanakan trauma healing di SD 08 Canduang, Agam.

Bersama puluhan personel yang tergabung dari Mabes Polri dan Polda Sumbar, mereka menghibur anak-anak terdampak banjir lahar dingin yang terjadi beberapa hari lalu. 

Dimulai dari bermain bersama, kemudian anak-anak setempat juga mendapatkan bingkisan dari tim Psikologi kepolisian. 

Brigjen Pol Desy mengatakan, kegiatan trauma healing ini untuk mengembalikan kondisi emosional korban bencana banjir.


"Kami hadir untuk membantu memberikan dukungan psiko sosial dalam bentuk kegiatan trauma healing, khususnya kepada anak-anak yang terdampak setelah bencana alam terjadi," ujarnya 

Dia menyebut, trauma healing ini dilakukan oleh Biro Psikologi SSDM Polri, dan dari Bag Psikologi Biro SDM Polda Sumbar. Dimana, pemberian pelayanan trauma healing ini dilakukan juga secara keberlangsungan. 

"Karena tidak bisa trauma itu hilang seketika, maka dukungan dari kita itu adalah sebagai obat. Terutama dari keluarga, lingkungan, sahabat dan aparat pemerintah semua dengan fungsi masing-masing bagaimana untuk segera recovery dari bencana ini," pungkasnya.(pr)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan

Arsip Blog