11 Juli 2022

DDS dan Silaturahmi di Korong Sungai Sirah, Bhabin Dekat Dengan Warga Lansia



PARIAMAN, (GemaMedianet.com| Bertemu dengan tatap muka bersama warga masyarakat dari rumah ke rumah atau secara door to door system (DDS) menjadi bagian rutinitas dari Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Geringging Polres Pariaman.

Rutinitas itu juga dijalani oleh Bhabinkamtibmas Aipda Novri Andri di Kenagarian Sungai Sirah Kuranji Hulu yang menjadi bagian wilayah binaannya.

Kali ini Bhabinkamtibmas Aipda Novri Andri melakukan DDS dengan Mulyati, seorang warga lanjut usia (Lansia) di Korong Sungai Sirah, Jum'at (8/7/2022) menjelang sore.

Di kesempatan itu, sembari menjalin silaturahmi yang baik dengan warga wilayah binaannya, Aipda Novri Andri juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.

"Hingga saat ini situasi Kamtibmas di wilayah Korong Sungai Sirah dalam keadaan aman dan terkendali," terangnya.

Tak lupa di kesempatan itu juga Aipda Novri Andri menghimbau agar warga masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) agar terhindar dari penularan virus COVID-19.

"Apalagi hingga saat ini Pandemi COVID-19 masih belum berakhir, dan karenanya dengan mematuhi prokes maka hal itu sebagai bentuk kewaspadaan terhadap penularan virus COVID-19," tuturnya.

Hingga berakhirnya DDS tersebut, situasi di Korong Sungai Sirah khususnya dan Wilayah hukum Polsek Sungai Geringging umumnya di bawah kepemimpinan Kapolsek Iptu Bambang Adrian, SH berjalan dalam keadaan aman dan terkendali.

(mz/fs)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan