31 Maret 2021

Wawako Erwin Resmikan Outlet ke 23 Dea Bakery


PAYAKUMBUH (GemaMedianet.com— Wakil Wali Kota Payakumbuh Erwin Yunaz meresmikan outlet ke 23 Dea Bakery di Payakumbuh yang berlokasi disamping Mulya Departemen Store Kelurahan Parak Batuang, Rabu (31/3/2021).

"Selamat atas dilauncingnya Dea Bakery, dan kita lihat ini akan memberikan warna baru untuk usaha bakery di Payakumbuh dan semoga semakin diminati oleh masyarakat," Kata Wawako Erwin Yunaz kepada media.

Wawako menyebut ini merupakan wujud dari komitmen pemerintah dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian di Payakumbuh dimana semakin banyaknya pertumbuhan usaha baru di Payakumbuh.

"Dengan kemudahan proses perizinan dan fasilitas yang diberikan pemerintah disini (Payakumbuh - red) itu akan akan memberikan angin segar bagi investor untuk ikut meramaikan pasar Payakumbuh," ucapnya.

Ditanya soal rasa, Erwin mengungkapkan "Walaupun ini berasal dari Malang tiba di Payakumbuh rasanya lamak bana. (Enak sekali, red). 

"Kita juga menantang Dea Bakery menghadirkannya dalam bentuk varian randang," ungkapnya.

Sementara itu owner dari Dea Bakery Mulyani Hadi Wijaya mengatakan sejak didirikan tahun 2009 lalu, ini merupakan outlet terjauh dari Dea Bakery dimana 22 oulet lainnya berada di sekitaran Jawa Timur.

"Insyaallah kalau digemari dan diterima baik oleh masyarakat kita juga akan membuka outlet dibeberapa tempat lainnya," ucapnya.

Dea mengungkapkan, bahwa Dea Bakery mempunyai komitmen yang tinggi dalam menghadirkan makanan yang halal dan toyib (proses pembuatan yang baik - red) karena tidak banyak perusahaan yang seperti itu.

"Sebagai bukti kita telah mendapat sertifikat halal dari MUI serta keamanan pangan bintang satu dari BPOM," ungkapnya.

"Untuk harga tentunya benefitnya lebih besar yang diterima konsumen dari harga yang dibayarkan, dan kita juga ada promo beli dua gratis satu sampai lima hari kedepan dan kita juga ada doorprize yang akan diundi habis lebaran dengan hadiah yang sangat menarik sekali," pungkasnya. (CAN) 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan