TANJUNGBALAI, (GemaMedianet.com) — Lantunan ayat suci Alquran yang dibawakan oleh Qori Internasional Darwin Hasibuan, menjadi pembuka kegiatan Haflah Alquran yang dihadiri ratusan peserta, guru dan para alim ulama, di Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai, Kamis (3/12/2020).
Haflah juga dirangkai dengan tausiyah dan pemberian bingkisan kepada para hafiz, pendiri pesantren dan rumah Tahfiz Quran.
Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagub Sumut) yang juga Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Sumut Musa Rajekshah, mengharapkan masyarakat, khususnya umat Islam untuk mempedomani Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Karena isi kandungan Alquran yang mulia akan membawa umat Islam ke arah kebenaran dan menjadi penolong baik di dunia maupun akhirat.
"Jadikan malam Jumat ini, malam yang barokah dan jadikan Alquran sebagai pedoman hidup. Dengan Alquran, Kota Tanjungbalai akan menjadi kota yang barokah, kota yang baldatun thoyyibatun wa rabbhun ghaffur," ujar Wagub.
Wagub juga mengajak para orang tua untuk terus mengenalkan anaknya akan Alquran. Menanamkan rasa cinta akan Alquran sejak dini, menjadi penting dilakukan agar hidup anak menjadi terarah.
"Janji Allah itu pasti dan semua sudah tertuang dalam Alquran, anak yang hafal Quran akan menjadi penolong bagi orang tuanya. Maka dari itu dibutuhkan program pendidikn baik sekolah formal mupun informal yang memperdalam dan menumbuhkan rasa cinta akan Alquran," jelasnya.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) akan terus mendukung segala kegiatan positif yang dilakukan dan ia berharap kegiatan seperti ini menjadi kegiatan rutin dan ditiru daerah lain. "Melalui kegiatan ini saya berharap akan lahir para hafiz - hafizah nasional dan internasional yang berkualitas dan mampu bersaing, membawa nama baik Sumatera Utara," ujarnya.
Wagub juga berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Sebab sebentar lagi, tepatnya 9 Desember, Kota Tanjungbalai akan melaksanakan pesta demokrasi dengan memilih Walikota dan Wakil Walikota tahun 2021-2024.
"Semoga terpilih pemimpin yang takut akan Allah dan sayang masyarakat, khususnya umat Islam," tambahnya.
Sementara itu, Pjs Walikota Tanjungbalai Ismael Parenus Sinaga mengatakan Kota Tanjungbalai adalah kota ulama. Untuk itu harus terus ditingkatkan kualitas pendidikan agama kepada anak.
"Pemerintah akan terus mendorong kegiatan pembangunan yang mendekatkan diri anak pada Alqur'an. Banyak tantangan yang harus disiapkan demi mendekatkan anak kepada Alquran, sehingga dibutuhkan kerja sama oleh seluruh pihak terkhusus rumah Tahfiz Quran," jelasnya.
Haflah Alquran juga dirangkai dengan tausiyah oleh Ustaz Azhar Sitompul, yang mengusung tema 'Dengan Pelaksanaan Haflah Alquran Kita Tingkatkan Gemar Membaca Alquran'. Turut hadir Ketua DPRD Tanjungbalai Tengku Aswin, Ketua Dewan Penasihat PD IPHI Kota Tanjungbalai Zulkifli Amsar Batubara, Ketua PD IPHI Kota Tanjungbalai Maralelo Siregar, Muspika Tanjungbalai, para tokoh agama, tokoh masyarakat, pengurus rumah Tahfiz Quran dan para peserta Haflah Quran.
0 comments:
Posting Komentar