03 Mei 2019

Tim Safari Ramadhan Pemkab Pasaman Kunjungi 37 Masjid


PADANG(GemaMedianet.com— Tim Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasaman akan mengunjungi 37 masjid selama bulan Ramadhan 1440 Hijriah/2019 Masehi. Kunjungan tersebut sebagai sarana silaturahim dan menyampaikan informasi pembangunan kepada masyarakat di daerah itu.

"Ya benar, Tim Safari Ramadhan Pemkab Pasaman akan mengunjungi 37 masjid yang ada di Pasaman. Kegiatan ini merupakan program rutin pemerintah daerah setiap tahunnya, dalam rangka mendukung syiar Islam kepada masyarakat sesama muslim," ujar Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kabupaten Pasaman, Edi Erman, Kamis (2/5/2019).

Edi Erman menyampaikan, melalui Tim Safari Ramadhan Pemkab Pasaman juga akan memberikan bantuan ke setiap masjid yang dikunjungi, berupa uang sebesar Rp.10 juta dan dua gulung tikar sholat.

Kata dia, dalam Tim Safari Ramadhan tahun ini, pemkab membentuk sebanyak 8 tim terdiri dari Tim Bupati, Wakil Bupati, Kapolres Pasaman, Kajari, Ketua DPRD, Dandim 0305/Pasaman, Ketua Pengadilan Negeri, dan Ketua Pengadilan Agama Lubuksikaping.

"Setiap tim nantinya akan mengunjungi ada yang lima masjid, dan ada juga yang empat Masjid. Seperti Tim Bupati dan Wakil Bupati selama Tim Safari Ramadhan nanti akan mengunjungi lima masjid," katanya.

Sesuai agenda, kata Edi, tim bupati akan mengunjungi Masjid Al Abror Lubuak Hijau Nagari Langguang Kecamatan Rao Utara, Masjid Taqwa Muhammadiyah Pasar Rao Nagari Tarung-tarung Kec. Rao, Masjid Al Azhar Kauman Selatan Nagari Tanjung Betung Kec. Rao Selatan, Masjid Raya Baiturrahman Tanjung Aro II Nagari Bahagia Kec. Padang Gelugur, dan Masjid Nurul Yaqin Air Terbit Nagari Panti Kec. Panti.

Sementara wakil bupati, akan mengunjungi lima masjid, yakni Masjid Nurul Huda Kampung Anau Jr. Pasar Ladang Panjang Nagari Ladang Panjang Kec Tigonagari, Masjid Al Jihad Air Abu Nagari Limokoto Kecamatan Bonjol, Masjid Al Ikhsan Kp Timaran Nagari Alahan Mati Kec Simpati, Masjid Al Iman Kp Taji Nagari Durian Tinggi Kec Lubuksimaping, dan Masjid Raya Rumbai Jorong Rumbai Nagari Muaro Tais Kec Mapat Tunggul.

Dijelaskannya, dalam Tim Safari Ramadhan itu Pemkab Pasaman setidaknya melibatkan 19 orang Da’i atau penceramah untuk memberikan tausyiah dalam rangka kunjungan tim Safari Ramadhan di 37 masjid di daerah tersebut.

Lebih jauh Edi Erman menyampaikan, bahwa kegiatan Tim Safari Ramadhan 1440 H yang dilakukan merupakan media penyampai informasi program pembangunan kepada masyarakat.

"Salah satu tugas Tim Safari Ramadhan saat mengunjungi masjid yang telah ditentukan itu adalah menyampaikan pelaksanaan program pembangunan dari Pemerintah Daerah ke masyarakat. Disamping itu, Tim juga menampung aspirasi warga dan mendengar keluh kesah, kritik saran dan masukan dari masyarakat yang dikunjungi," ungkapnya. 

Edi Erman berharap, melalui Safari Ramadhan 1440 H tahun ini setiap aspirasi dan saran yang diterima oleh tim dari masyarakat di setiap daerah yang dikunjungi, hendaknya dapat dijadikan sebagai bahan masukan dan evaluasi dalam pembangunan daerah ke depan.

Dia menambahkan, seluruh tim Safari Ramadhan Pemkab Pasaman itu nanti akan turun serentak mulai tanggal 9 Hingga 15 Mei 2019 nanti. (Noel/Humas)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan