14 April 2022

Patroli Dialogis Polsek Koto Baru Cegah C3 dan Gangguan Kamtibmas Lainnya di Pasar Ampalu

Anggota Piket Polsek Koto Baru Cegah C3 dan Gangguan Kamtibmas Lainnya di Pasar Ampalu


DHARMASRAYA, (GemaMedianet.com| Guna mencegah terjadinya tindak pidana C3, yakni Curas, Curat dan Curanmor serta gangguan Kamtibmas lainnya, personel Polsek Koto Baru Polres Dharmasraya melakukan kegiatan Patroli Dialogis, Selasa (12/4/2022).

Kegiatan Patroli Dialogis kali ini dilaksanakan oleh Anggota Piket Polsek Koto Baru di bawah Pimpinan Kapolsek Koto Baru Iptu Iin Cendri, SH, MM.

Patroli dialogis sekira pukul 08.30 WIB itu dilaksanakan menggunakan Ranmor R4 dengan menyasar tempat-tempat keramaian, seperti Pasar Ampalu dan Toko Emas Pasar Ampalu.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan itu melibatkan beberapa personel, diantaranya Iptu Rudi Harianto, Iptu Syahrial, Aiptu Afrizal, Aipda Firdaus dan Brigadir Dedi.M.

Kapolsek Koto Baru Iptu Iin Cendri menyebutkan, guna mencegah terjadinya tindak pidana C3, yakni pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian dengan pemberatan (Curat) dan pencurian kenderaan bermotor (Curanmor) serta gangguan Kamtibmas lainnya, personel Polsek Koto Baru melakukan patroli dan standby di tempat tempat yang diduga rawan terjadinya tindak pidana.

Di lokasi-lokasi tersebut, personel polsek juga memberikan himbauan kepada petugas pengamanan pasar agar selalu waspada di tempat kerjanya.

Begitu juga kepada pedagang untuk segera melaporkan kepada Kepolisian jika ada orang yang mencurigakan dan akan melakukan tindak pidana, tukas Iptu Iin Cendri.

Selama pelaksanaan kegiatan patroli dialogis tersebut, diketahui situasi berlangsung dalam keadaan aman dan terkendali. (mz/fs)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Pengumuman KPU Pesisir Selatan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog