24 Desember 2021

Kunjungan Anggota DPD RI Leonardy Harmainy Disambut Hangat Masyarakat Nagari III Koto Amal Utara




PARIAMAN, (GemaMedianet.com| Kedatangan Anggota Dewan Pewakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) H. Leonardy Harmainy Datuk Bandaro Basa, S.IP, MH dalam rangka kunjungan silaturahmi di Nagari III Koto Aur Malintang (Amal) Utara, Kecamatan IV Koto Aur Malintang, Kabupaten Padang Pariaman disambut antusias oleh masyarakat setempat.

Kunjungan yang juga dalam rangka menjemput aspirasi masyarakat itu diterima oleh Camat IV Koto Aur Malintang Syukur, SE bersama Bhabinkamtibmas Nagari III Koto Amal Utara Ahmad Hafizan, Wali Nagari Amal Utara, ketua BAMUS, tokoh masyarakat dan staf nagari di Kantor Wali Nagari Amal Utara, Kamis (24/12/2021).

Dalam pertemuan tersebut selain menampung aspirasi dan gagasan masyarakat Nagari III Koto Amal Utara, Leonardy Harmainy juga membincangkan soal Pandemi Corona Virus Desease (COVID-19).

"Di saat sekarang ini vaksinasi dan protokol kesehatan (prokes) merupakan salah satu upaya dari pemerintah untuk mencegah penyebaran dan penularan Virus COVID-19," ujarnya.

Untuk itu Leonardy Harmainy mengajak masyarakat yang belum vaksin untuk mengikuti vaksinasi di tempat-tempat atau Gerai Vaksin yang telah disediakan. Hal itu guna mempercepat terwujudnya herd immunity (kekebalan komunal) masyarakat, sekaligus capaian vaksinasi secara nasional maupun Provinsi Sumatera Barat.

Dia juga menegaskan, vaksin yang disediakan pemerintah di gerai-gerai itu telah teruji, aman dan halal. Untuk itu jangan mudah percaya dengan informasi yang tidak benar atau hoax tentang Vaksin COVID-19.

Begitu juga dengan prokes, jadikan sebagai kebiasaan sehari-hari agar terhindar dari penyebaran dan penularan Virus COVID-19.

"Adalah lebih baik mencegah penularan Virus COVID dengan mematuhi prokes daripada mengobati," tukasnya.

Sebelumnya, Bhabinkamtibmas Nagari III Koto Amal Utara Ahmad Hafizan jelang kedatangan Anggota DPD RI H. Leonardy Harmainy juga telah melakukan himbauan prokes kepada masyarakat di Kantor Wali Nagari Amal Utara.

Oleh karena itu, Bhabinkamtibmas Polsek IV Koto Amal Polres Pariaman ini apresiasi atas dukungan dari Anggota DPD RI Leonardy Harmainy terhadap percepatan vaksinasi dan penerapan prokes di tengah masyarakat.

"Dari apa yang telah disampaikan, ke depan masyarakat agar tidak lagi mudah percaya terhadap hal-hal negatif tentang vaksinasi," harapnya.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 16.00 WIB itu berjalan dengan aman dan tertib, serta taat prokes. (mz/fs)

#Editor : Uki Ratlon 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan