10 Juli 2019

Diiringi Talbiyah dan Doa, Kakan Kemenag Pasaman Dampingi Bupati Lepas 303 Calon Jemaah Haji


PASAMAN(GemaMedianet.com— Iringan talbiyah dan doa, Bupati Pasaman Yusuf Lubis bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman Dedi Wandra melepas resmi calon jemaah haji (CJH) di Masjid Agung Al Muttaqin Lubuk Sikaping Selasa (9/7/2019) malam.

Laporan Dedi Wandra yang juga selaku Kepala staf urusan haji dan umrah, CJH Pasaman yang berangkat pada musim haji tahun ini berjumlah 303 orang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) lima gelombang pertama bersama CJH asal Kabupaten Pesisir Selatan.

Tetapi Dedi Wandra menyampaikan ada dua CJH yang berkemungkinan besar gagal berangkat, disebabkan sakit yang sampai saat ini sedang dalam perawatan di rumah sakit.

Lebih rinci disampaikan Dedi, CJH Ranah Pasaman diberangkatkan dalam dua kloter, yakni sebanyak 282 orang pada kloter lima. Sedangkan 19 orang lagi akan berangkat bersama kloter 18 yang merupakan kloter embarkasi Padang terakhir. 

Sebenarnya secara keseluruhan, Dedi menerangkan jumlah CJH Pasaman sebanyak 312 orang, dikarenakan dua orang telah meninggal dunia, lima orang mengundurkan diri dan dua orang lagi mutasi keberangkatan ke Kota Padang.

Lebih lanjut Kakan Kemenag Pasaman menyampaikan, kloter lima akan terbang menuju Madinah pada tanggal 11 Juli, sedangkan kloter 18 masuk asrama pada tanggal 22 Juli dan menuju tanah suci keesokan harinya.

Seterusnya Kakan mengakui terjadi peningkatan jumlah jemaah dari tahun-tahun sebelumnya, dimana tahun 2018 berjumlah 201 orang, dan di tahun ini pula jumlah ASN yang masuk dalam kuota keberangkatan lebih banyak. Yakni 101 orang, baik bertugas di Pemerintah Daerah maupun Kankemenag Ranah Pasaman.

“Ada sejumlah 12 ASN Kankemenag yang berangkat haji tahun ini,” terangnya.

Dalam laporannya ia bersyukur, lantaran ada dua pejabat di Kankemenag Pasaman yang diamanahkan sebagai petugas haji yakni Kepala Sub Bagian Tata Usaha Asrul sebagai ketua kloter lima berangkat bersama-sama jemaah Pasaman dan satu lagi Kepala Seksi PHU Edy Ridwan yang di SK kan sebagai petugas non kloter atau PPIH Arab Saudi.

Sesaat sebelum melepas resmi, Yusuf Lubis menyampaikan beberapa pesan kepada CJH Ranah Pasaman, yakni menilai haji merupakan ibadah mulia yang perlu ditunaikan dengan niat ikhlas meraih ridha Allah SWT. Kemudian, meminta jemaah untuk bersungguh-sungguh beribadah sebagai tamu Allah dan umat pilihan.

“Tunaikan ibadah haji guna menggapai kemakmuran,” pintanya.

Bupati juga berpesan, untuk senantiasa memelihara kekompakan dan kebersamaan serta nama baik daerah di mata dunia, apalagi di sana akan dijumpai keberagaman suku dan bangsa. Lalu diminta untuk selalu mematuhi arahan ataupun petunjuk dari petugas juga ketua rombongan untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Terakhir, kepala daerah tersebut mengingatkan kepada para petugas untuk selalu memberikan bimbingan dan arahan kepada jemaah, sembari meminta doa kepada seluruh jemaah terkhusus untuk kebaikan ranah Pasaman.

Di akhir acara, bupati, wakil bupati dan Kepala Kankemenag serta sejumlah pejabat Forkopimda menyerahkan secara simbolis bendera daerah, serta pengalungan kacu kepada ketua kloter dan TPHD Nasbin Panyahatan.

Informasi, sesudah menunaikan shalat subuh berjamaah di Masjid Agung Al Muttaqin Rabu (10/7), CJH akan diantar menuju Asrama Haji Parupuk Tabing Padang dengan menggunakan tujuh armada bus. (Noel)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan