01 Juni 2019

Pemilu 2019 Sudah Berakhir, Wahyu Iramana Ajak Elemen Masyarakat Utamakan Kesatuan dan Persatuan


PADANG(GemaMedianet.com— Wakil Ketua DPRD Kota Padang, Wahyu Iramana Putra  mengajak seluruh masyarakat untuk saling menguatkan silaturahmi, terlebih bulan ini merupakan bulan penuh maghfirah dan penuh rahmat.

Menurutnya, Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Padang sudah selesai. Begitu juga Pemilihan Presiden (Pilpres) telah berakhir. Melihat kondisi sekarang ini dan bersamaan dengan bulan penuh maghfirah dan penuh rahmat alangkah lebih baiknya seluruh elemen masyarakat lebih mengutamakan kepentingan bersama daripada kepentingan pribadi, kelompok atau golongan. 

Apalagi masyarakat Minang, sebutnya, adalah masyarakat yang cinta NKRI. Terbukti dulu, ketika di zaman perjuangan kemerdekaan Ibukota sementara Republik Indonesia dipindahkan ke Bukittinggi. Ini membuktikan masyarakat Minangkabau cinta kesatuan dan persatuan. 

"Jika tidak mendapatkan dukungan masyarakat Minang ketika itu, tentu negara Republik Indonesia ini sudah berakhir," ungkap Wakil Ketua DPRD Wahyu Iramana Putra saat mengunjungi Masjid Nurul Ikhsan Padang Baru Timur Kelurahan Alai Parak Kopi Kecamatan Padang Timur, Sabtu (1/6/2019).

Sekaitan itu, di tingkat Kota Padang, kata Wahyu, dengan telah dilantiknya Walikota dan Wakil Walikota Padang masa jabatan 2019-2024, mari kita dukung pemerintahan Mahyeldi dan Hendri Septa untuk menuju ke pemerintahan yang baik. 

Meski demikian sebut Wahyu, sebagai bagian dari masyarakat, anggota DPRD juga tetap kritis dalam melihat persoalan kehidupan di tengah masyarakat. 

"Ketika misalnya ada kemaksiatan, tentu kita tetap menyuarakan dengan segala kemampuan agar hal itu diberantas hingga ke akar akarnya," tegasnya. 

Di akhir sambutannya, Wahyu kembali mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung program pemerintah, dan sekaligus mengawasi jalannya program pemerintah dengan sebaik-baiknya. 

"Tidak ada lagi blok-blokan, dan lebih baik bersatu. Jika ada yang salah, mari kita bicarakan secara bersama-sama," tukasnya.(mr) 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan