PADANG, (GemaMedianet.com) | Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Padang dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang menggelar aksi donor darah. Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota (HJK) Padang ke-355 sekaligus Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-79, Kamis (8/8/2024).
Aksi donor darah tersebut diikuti seluruh ASN dan pegawai di lingkup Disdag Kota Padang, masyarakat, serta mitra dari Bank BRI. Targetnya adalah terkumpul 355 kantong darah untuk menambah pasokan darah yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Tampak hadir mendonorkan darah, yakni Penjabat Wali Kota Padang Andree Algamar.
Aksi donor darah sudah jadi agenda rutin Disdag Kota Padang setiap tiga bulan sekali dengan tujuan membantu dalam memenuhi stok darah di PMI Kota Padang.
Para peserta sudah memadati halaman Kantor Disdag Kota Padang di Jl. Khatib Sulaiman sejak pukul 7.30 pagi.
"Kami rutin donor darah. Saya sendiri sudah lima kali," ujar Mona, ASN di lingkup Disdag.
Pada aksi donor darah dalam rangka HJK Padang ke-355 kali ini, panitia menyiapkan berbagai doorprize berupa puluhan paket sembako bagi peserta yang beruntung. (d)
0 comments:
Posting Komentar