21 Oktober 2017

Pesisir Selatan Raih Dua Penghargaan Pengelolaan Keuangan, Capaian Standar Tertinggi



PESSEL (GemaMedianet.com) — Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan (Pemkab Pessel) kembali menerima penghargaan dari Pemerintah Republik Indonesia. Kali ini melalui Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, pemerintah memberikan penghargaan pada Pemkab Pessel atas  keberhasilannya dalam penyusunan dan penyajian laporan keuangan tahun 2016 dengan Capaian Standar Tertinggi.

Pemkab Pessel selain itu, juga menerima penghargaan dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal (Kanwil Ditjen) Perbendaharaan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), dengan peringkat III atas kinerja Pelaksanaan DAK Fisik Triwulan II Tahun 2017. Kedua penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Painan, Nurul Hidayattulloh di halaman Kantor bupati setempat, Jum’at (20/10/2017).

"Kita harus berlomba dalam meraih prestasi, karena prestasi lah yang mengangkat hasil dari kinerja," ujar Bupati Pessel, Hendrajoni dalam kesempatan tersebut.

Apalagi, sebut Hendrajoni, penghargaan terhadap pengelolaan keuangan, seperti yang diterima Pemkab Pessel kali ini. “Itu berarti kita telah dapat melakukan pekerjaan dengan baik, serta sesuai dengan regulasi yang ada,” tukas Hendrajoni.

Seperti diketahui Kabupaten Pesisir Selatan kembali meraih penghargaan tertinggi laporan keuangan 2016 dari Kementerian Keuangan, yang diserahkan langsung Menteri Sri Mulyani kepada Bupati Hendrajoni, di Kemenkeu, Jakarta, Kamis (19/10). (don)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan