09 April 2018

Kakan Kemenag Sibolga Buka Pelaksanaan UNBK 2018


SIBOLGA, (GemaMedianet.com) — Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Sibolga Dr.H.Mardinal Tarigan, MA secara resmi membuka pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2018 di Lapangan Utama MAN Sibolga, Sumatera Utara, Senin, (9/4/2018).

Dikesempatan itu Kakan Kemenag didampingi Kasi Penmad Kemanag Sibolga H. Kasman, MA, pengawas Madrasah Drs. Bincar Siregar, M.MPd dan Latitaf Tampobolon, S. Ag,MM.

Dalam arahan dan bimbingan yang disampaikan dihadapan 132 peserta UNBK MAN Sibolga, Mardinal Tarigan mengatakan agar seluruh peserta menghadapi pelaksanaan ujian dengan penuh kepercayaan diri, rasa gembira dan keseriusan. Karena semua siswa madrasah harus menjadi orang orang yang sukses.

“Kita semuanya harus menjadi sukses, untuk itu semuanya harus merapatkan barisan dan menguatkan kemampuan untuk mendapatkan kesuksesan itu. Selamat berjuang dan berikan yang terbaik dalam menghadapi ujian ini,” ujar Mardinal Tarigan.

Kakan juga mengatakan, semuanya yang terlibat dalam UNBK, tidak hanya peserta, tetapi juga perangkat lain yang ada, harus mampu menjalankan semua aturan yang ditetapkan oleh pengelola UNBK, tidak ada satu aturanpun yang boleh diabaikan, apalagi dilanggar, seluruhnya harus berjalan sesuai dengan POS yang ada.

Usai pelaksanaan kegiatan pembukaan, Kakan Kemenag Sibolga, Kasi Penmad dan Pengawas madrasah didampingi Kepala Madrasah melakukan peninjauan lokasi pelaksanaan ujian, baik yang berada di server 1 maupun yang berada di server 2. Kakan Kemenag hanya memantau dari luar ruangan, memastikan seluruh prosedur pelaksanaan UNBK berjalan dengan baik dan terpenuhi dengan sempurna. (SDP)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan