28 September 2017

Pengelola PAUD 3T Solsel Diberikan Diklat



SOLSEL, (GemaMedianet.com) – Pengurus Ikatan Guru Taman Kanak Kanak Indonesia (IGTKI) PGRI Provinsi Sumatera Barat berikan pendidikan dan latihan (Diklat) kepada  Pengelola PAUD daerah 3T se- Solok Selatan (Solsel). Diklat tingkat sekolah paling pincit itu berlangsung di Penginapan Zaitun Ampalu, Pauh Duo, Selasa (25/9/2017). Diklat diikuti 40 orang kepala sekolah dan pengelola PAUD di tujuh kecamatan yang ada di Solsel.

Diklat bertajuk "Menuju sumber daya manusia yang berkualitas dan profesional" ini dibuka secara langsung oleh Kabid Pembinaan SLB Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat, Irman, S.Pd.

Ketua penyelenggara yang juga Ketua IGTKI PGRI Sumatera Barat, Irma Candra Dewi mengatakan, kegiatan ini sudah diprogram oleh dinas provinsi, khusus Solsel sebagai pengelola pendidikan usia dini mulai dari 0 hingga 6 tahun itu perlu sekali adanya pembinaan yang matang, termasuk pengelolanya sendiri agar bisa mengelola sekolah dini betul-betul bagus.

“Selain itu tujuan dari kegiatan ini adalah, agar kepala sekolah di tingkat Taman Kanak Kanak (TK) memiliki potensi,” ujarnya.

Sementara itu, Kabid Pembinaan SLB Dinas Pendidikan Sumatera Barat, Irman mengatakan, dengan adanya pelatihan dan diklat untuk para kepala sekolah dan pengelola TK se-Solok Selatan yang dikategorikan 3T ini, bisa keluar dari huruf 3T.

Untuk Kabupaten Solok Selatan, sebutnya, hanya tinggal satu huruf saja lagi yaitu Tertinggal. “Bahkan, ini sangat mudah menghilangkanya dengan syarat pemerintah daerah betul-betul memperhatikan pendidikan, khususnya di tingkat paling bawah PAUD dan TK,” terangnya.

Irman menambahkan, anak-anak yang belajar di tingkat PAUD dan TK itu merupakan Golden Age (Usia emas) inilah generasi yang akan ditunggu 30 tahun ke depan. “Mereka nantinya yang akan menggantikan kita kelak,” tukasnya. (Fys)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan