31 Mei 2017

Tinjau Banjir Jundul Padang Selatan, Wagub Minta Telusuri Penyebab Banjir

PADANG, (GemaMedianet.com) -  Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit meninjau lokasi banjir di Jundul Kecamatan Padang Selatan Kota Padang, Kamis (31/5/2017). Hujan deras yang menguyur Kota Padang Rabu malam sejak pukul 22.00 WIB membuat beberapa daerah diterjang banjir, termasuk kawasan Jundul Kecamatan Padang Selatan.


Beberapa titik memang terjadi banjir seperti daerah Lapai, Maransi, dan Jundul  ini termasuk wilayah yang merupakan langganan banjir kalau hari hujan dan berlangsung berjam-jam. 

Wagub Nasrul Abit saat meninjau lokasi banjir di Jundul Padang Selatan mengatakan, akan mencari apa yang menjadi penyebab banjir di daerah ini. Apakah masalah Bandar yang kecil, sehingga tersumbatnya aliran air ke muara, atau tidak tersedianya pelepasan air  yang bagus.

Kepada warga Jundul, Wagub meminta sekiranya ada perbaikan bandar masyarakat tentu harus berlapang dada memberikan tanahnya untuk perbaikan bandar, sehingga penanganan banjir selama ini dapat diatasi. 

“Yang jelas ini merupakan tanggung jawab pemerintah. Jadi apa yang menjadi tugas Pemko atau apa pula yang menjadi tanggung jawab provinsi bersama kita bicarakan,“ ucap wagub.

Sementara sejumlah warga sekitar kepada wagub menuturkan, bahwa setiap hujan turun dan berlangsung lama daerah yang menjadi tempat tinggal mereka ini terkena banjir. "Kondisi ini telah terjadi puluhan tahun, namun tanpa ada solusi sampai saat ini," curhat warga ke Wagub Nasrul Abit. 

Apa yang disampaikan oleh warga itu juga dibenarkan oleh  Camat Padang Selatan, Fuji Astomi yang ikut mendampingi Wagub. Ditambahkan Fuji, untuk solusi penanganan banjir di kawasan Jundul ini telah disampaikan ke Dinas PU Kota Padang, namun sampai sekarang belum ada tindak lanjutnya.

Usai perninjauan lapangan Wakil Gubernur berserta Dinas terkait sengaja melakukan rapat tentang penanganan Banjir di Jundul Padang Selatan, termasuk di beberapa titik lainnya di Kota Padang. 

Ikut mendampingi Wagub di lapangan Kepala BPBD Sumbar, Nasridal Patria, serta dari Dinas Kesehatan Provinsi dan Kota Padang. (em/rel)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN


POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

iklan